Archive

Archive for the ‘International Fund’ Category

Reksa Dana Dengan Income Berkala, Mau?

December 23rd, 2012 11 comments

Sebelumnya saya ingin mengucapkan Selamat Hari Natal 2012 bagi pembaca yang merayakan. Semoga Natal Tahun ini memberikan berkat dan rahmat bagi kita semua, semoga para pemimpin berpikir untuk kebaikan rakyat, semoga kesejahteraan semakin membaik, dan semoga seluruh Umat Manusia selalu berada dalam kondisi damai & sejahtera.

Dalam kesempatan ini saya ingin sharing tentang suatu reksa dana yang mungkin bisa menjadi salah satu solusi kebutuhan masyarakat luas yaitu jenis reksa dana yang memberikan income secara berkala. Income berkala adalah pendapatan dalam bentuk uang tunai dalam maksud yang sebenarnya. Bukan seperti reksa dana pendapatan tetap namun pada prakteknya tidak memberikan pendapatan tetap.

Reksa dana pendapatan tetap menggunakan nama “Pendapatan Tetap” karena berinvestasi pada obligasi yang memberikan kupon tetap. Pada saat kupon dibayarkan, oleh Manajer Investasi, kupon yang diperoleh direinvestasikan kembali sehingga manfaat tersebut diterima dalam bentuk kenaikan harga NAB/Up. Reksa Dana yang saya maksud dalam artikel ini bukan reksa dana pendapatan tetap. Mau tahu lebih lanjut? Silakan baca terus artikel ini..

Read more…

Nasional vs Internasional, Reksa Dana Mana Yang Lebih Jago?

July 6th, 2012 11 comments

Dalam investasi, suka tidak suka, terkadang kita menggunakan aksi yang dilakukan oleh investor asing sebagai acuan. Logikanya dengan dana kelolaan yang besar, apa yang dilakukan oleh mereka, memiliki dampak besar pada investasi Indonesia. Dan secara korelasi, memang benar, pergerakan aliran asing memiliki korelasi yang cukup kuat dengan IHSG yaitu sekitar 0.78.

Berdasarkan fakta ini, saya sendiri tertarik untuk mengetahui lebih jauh, jika memang asing memiliki pengaruh yang sedemikian besarnya, tentu kinerjanya, dalam hal ini pengelolaan reksa dana termasuk yang hebat juga. Untuk itu, saya melakukan penelitian kecil dengan membandingkan kinerja reksa dana yang dikelola oleh Manajer Internasional dibandingkan dengan Manajer Investasi Nasional. Hasilnya cukup mengejutkan….

Read more…

%d bloggers like this: